20 April 2018

Astra Modernland Gandeng CIMB Niaga Untuk KPR - Permudah Miliki Hunian ASYA

Jakarta – Fasilitasi pembiayaan kredit pemilikan rumah, PT Astra Modern Land sebagai pengembang proyek township ASYA seluas 70 hektare di Jakarta Timur menggandeng kerjasama dengan PT Bank CIMB Niaga Tbk,”Kerjasama ini bertujuan agar kami dapat memenuhi permintaan konsumen yang sebagian besar memilih cara membayar angsuran KPR via Bank. Kami berharap customer ASYA dapat merasakan kemudahan dalam melakukan cicilan rumah jangka panjang dengan bunga yang menarik,” ujar Wibowo Muljono, Presiden Direktur PT Astra Modern Land dalam siaran persnya di Jakarta, Selasa (17/4).

Sementara Panji Nurfirman, direktur PT Astra Modern Land menambahkan, nantinya setelah penandatanganan kerjasama ini diharapkan program KPR yang ditawarkan dapat lebih menarik dan menguntungkan bagi customer ASYA. Menurut Novlia Dwi Astine, PT Bank CIMB Niaga Tbk, menjalin kerjasama dengan PT Astra Modern Land karena perusahaan tersebut merupakan gabungan dari pengembang Astra International, Hongkong Land Ltd dan Modernland Realty) yang memiliki reputasi yang baik di bisnis properti Indonesia.

Selain itu proyek ASYA memiliki banyak keunggulan dan diminati oleh masyarakat sehingga bisa semakin memperbesar penyaluran KPR CIMB Niaga. Mortgage Business Head Jakarta Region PT Bank CIMB Niaga Tbk, Johanes Janer Saragih menambahkan, saat ini CIMB Niaga memberikan fasilitas KPR dengan fixed to float yakni fixed 3 tahun (6.15%, min tenor 8 tahun) dan fixed 5 tahun (6.5%, min tenor 10 tahun) dengan floating rate: instrumen BI 12 bulan + 5% dan Smart Rate: Instrumen BI 12 Bulan + 3.25%, no minimal tenor. Sementara Xtra Bebas: tahun ke 1 & 2: 7.75%, tahun ke 3 & 4 : 7.50%, tahun ke 5 : 7.25%, dengan floating rate: instumen BI 12 bulan + 3% dan minimal tenor: 8 tahun.

Sebagai informasi, ASYA merupakan salah satu proyek skala township yang menawarkan banyak kelebihan di Jakarta Timur. Lokasi yang strategis dan didukung berbagai infrastruktur memadai, konsep ramah lingkungan yang didukung keberadaan danau seluas 15 hektar, serta dikelilingi berbagai fasilitas berkelas untuk memanjakan para penghuninya.

Selain landed house, proyek township ASYA nantinya juga akan merangkum berbagai produk properti eksklusif seperti kondominium, lake villa, area komersial, dan area ruang terbuka publik. Township ASYA nantinya juga akan dilengkapi fasilitas lakeside outdoor area seluas 2,8 hektar. Sementara, nilai investasi pembangunan proyek yang direncanakan hingga 15 tahun ke depan tersebut sebesar Rp 20 triliun.

Memasuki triwulan I 2018, township ASYA kembali menawarkan cluster teranyarnya bertajuk Matana. Serupa dengan Semayang, cluster eksklusif ini mengadopsi dari nama Matano, yang merupakan nama salah satu danau di Kalimantan. Matana nantinya akan merangkum sebanyak 210 unit rumah eksklusif yang terdiri dari 6 tipe yaitu Tipe 7 (7x14m), Tipe 9 (9X14m), Tipe 12 Corner House (12X14m), Tipe 13 Corner House (13x14 m), Tipe 9 Deluxe House (9X17m) serta Tipe 12 Corner Deluxe (12x17m).

Mirip dengan Semayang, dari segi desain, cluster Matana memiliki konsep yang unik, yaitu ceiling living room setinggi 4,3 meter, ketinggian Master Bedroom di 3,9 meter, smart digital door lock melalui finger print dan kartu, CCTV di area pintu masuk dan living room. Adapun, harga yang ditawarkan mulai dari Rp2,5 miliar. Untuk tahap pertama akan dipasarkan sebanyak 93 unit saja.

 

Source : http://www.neraca.co.id/article/99996/permudah-miliki-hunian-asya-astra-modernland-gandeng-cimb-niaga-untuk-kpr

Contact Us